// Allah itu Hebat! //
Tahukah anda,
- Binatang apa yang memiliki otak lebih besar dari badannya?
- Berapa jauh kah lalat terbang?
- Binatang apa yang memiliki mata lebih besar daripada otaknya?
- Berapa panjang Usus halus manusia?
·
Semut
adalah Binatang yang memiliki otak lebih besar daripada badannya.
·
Lalat
mampu terbang sejauh 42km.
·
Burung
unta adalah Binatang yang memiliki mata lebih besar daripada otaknya.
·
Dan
Usus halus manusia panjang nya adalah 22 m.
Kebayangkah semua itu? Bagaimana bisa
ya, otak Semut lebih besar dari badannya? 42km kalo kita tempuh menggunakan
sepeda motor atau mobil butuh waktu berapa lama? Nnah... Ini lalat yang sekecil
itu mampu melakukan nya. Bagaimana ya meletakkan Usus halus yang panjang nya
22m ke dalam perut kita yang seuprit?
Masyaallah... Hanya Allah yang mampu
melakukan nya. Allah menciptakan setiap
makhluq nya dengan sebaik-baik Penciptaan.
Detil, rumit dan ga ada yang bisa menandinginya. Sekaligus Allah menciptakan pengaturan agar
mudah kita bergerak di dunia. Betul?
Bayangkan kalo dengan 22m Usus kemudian dihelai panjang, atau di letakkan
sembarang seperti kita letakkan tali jemuran, apa yang terjadi? Tapi Allah meletakkan nya dengan sempurna. Tidak terlilit atau menghambat makanan yang
lewat ke sana. Kalo ada penyumbatan,
atau keluhan seputar Usus, apa sebenarnya penyebabnya? Kita lah yang makan
diluar aturan. Allah memerintahkan kita
makan halal thoyib (QS Al Baqarah: 168).Tapi hari ini berapa banyak makanan
sampah yang masuk tubuh kita. Penuh zat pewarna,
pemanis, perasa dan sebagainya.
Rasulullah mencontohkan kepada kita makan sewajarnya. Makan setelah lapar, berhenti sebelum
kenyang. (HR At Tirmidzi, Ahmad, Ibnu Majah).
Apa yang kita lakukan? Bahkan kalo belum makan nasi dibilang belum
sarapan. He he.
Begitulah kehebatan Allah yang tidak ada
yang bisa menandinginya. Allah
menciptakan sekaligus mengatur hidup kita.
Dari bangun tidur sampai tidur kembali.
Dari masalah ibadah hingga masalah muamalah. Dari masalah kasur hingga masalah negara.
Dari masalah akhlaq hingga masalah pejabat.
Karena Islam memang bukan sekedar aqidah ruhiyah. Yang hanya mengatur masalah ruhiyah
saja. Ibadah saja. Adab akhlaq saja. Tapi Islam juga aqidah siyasah. Aqidah yang melahirkan aturan. Aqidah yang
mengatur kehidupan.
Apakah anda yakin?
Mari sama-sama kita buka Al qur'an dan
mentadaburi ayatNya. Surat Al baqarah
ayat 183. Setelah itu kita buka surat Al
baqarah ayat 178. Kedua ayat di atas sama-sama perintah Allah. Pertanyaan nya, sudah kah kita melaksanakan
dua-duanya?
Surat Al Baqarah 183 memerintahkan kita
untuk shaum(puasa) pada bulan ramadhan.
Bisa kita lihat, setiap ramadhan masjid-masjid penuh sesak. Setiap orang menjadi lebih alim. Tontonan di TV juga berbau Islam. Kaum Muslim ringan sekali melaksanakan
perintah ini. Puasa, sholat tarawih,
memperbanyak sedekah, berbagi dan semisalnya.
Sementara di satu sisi, 5 ayat
sebelumnya, surat Al Baqarah ayat 178 membahas tentang qishas. Hukuman bagi
pelaku pembunuhan. Nyawa dibalas nyawa. Sudahkah
kita melakukannya? Siapakah yang diseru dari perintah ini? Apakah hukuman
penjara bisa menggantikannya dan membuat jera?
Ah... Kadang kita masih merasa qishas
itu hukuman yang tidak manusiawi. Hanya
karena kita melihat dari sisi pelaku.
Bagaimana kalo kita pada posisi keluarga korban? Tentu itulah
seadil-adilnya hukuman. Di dalam qishas
ada kehidupan. Di dalam qishas ada keadilan.
Di dalam qishas ada ketaatan. Dan
di dalam qishas ada ketundukkan terhadap perintah Allah.
Dan tentu nya banyak lagi ayat-ayatNya
dalam Al qur'an yang menunggu komitmen kita untuk melaksanakannya sebagai bukti
keimanan kita kepada Allah yang menciptakan sekaligus mengatur kita. Allahu Al Khaliq Al Mudabbir.
Siaaap?
·
Netty Ummu Azka,
·
Pengajar Sekolah
Tahfidz Plus Khoiru Ummah Malang tingkat dasar.
Komentar
Posting Komentar